Cara Setting Linier Dimension


pada kesempatan kali ini saya akan share ke sobat yang mengalami kesulitan menyesuiakan ukuran angka atau text pada linier dimension di AutoCAD.
contoh nya seperti gambar dibawah ini yang ukuran angka dan Arrow Head ( tanda panah ) nya terlalu kecil.
Ok sobat langsung saja ketik Dimstyle lalu enter/spasi maka akan tampil dimension style manager
seperti gambar dibawah.


lalu setelah itu kalian klik Modify. maka akan muncul seperti gambar dibawah ini


nah disini ada 6 Tab yang disediakan pilih Tab Lines and Arrow agar kita bisa setting Arrow Size atau ukuran anak panah nya lalu sobat cari Arrow Size disini ukuran masih default yaitu 2.5mm sobat bisa ganti dengan sesuai kebutuhan drawing sobat, dicontoh kali ini saya akan rubah angkanya menjadi 10mm. setelah itu klik OK dan klik Close.
maka akan terlihat seperti gambar dibawah ini.

nah sampe saat ini sudah kelihatan bedanya kan dengan gambar yang di awal sebelum kita rubah nilai nya yang awalnya 2.5mm menjadi 10mm.
lanjut untuk setting ukuran angka lakukan langkah seperti kita setting Arrow heads diatas. pilih Tab Text seperti gambar dibawah.



lalu ubah Value Text Height yang berisikan 2.5mm. ubah menjadi 10mm.
setelah itu klik OK dan klik Close untuk menyimpan perubahan yang sudah kita lakukan diatas.
maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.

Ok sobat terimakasih waktu nya sudah membaca. kalau ada kritik dan saran tolong sampaikan dengan baik yaaa...
Previous
Next Post »
Thanks for your comment